Powered By Blogger

Kamis, 17 Mei 2018

Susunan Majelis Pusat GPdI

Shalom...

Salam sejaterah dalam kasih Tuhan kita Yesus Kristus.
Untuk kesempatan kali ini saya akan mencoba membagikan susunan majelis pusat GPdI

Tapi sebelumnya kita baca sejarah singkat GPdI
Dibawa ini.

Sejarah GPdI

Selayang pandang GEREJA PANTEKOSTA di INDONESIA

Dalam bentuk audio dan foto2 by juragan70 silakan klik disini
Dalam bentuk audio dan foto2 by Rudy Timbong silakan klik disini
Berdirinya Gereja Pantekosta di Indonesia tidak terlepas dari kedatangan dua keluarga missionaris dari Gereja Bethel Temple Seattle, USA ke Indonesia pada tahun 1921 yaitu Rev. Cornelius Groesbeek dan Rev. Richard Van Klaveren keturunan Belanda yang berimigrasi ke Amerika.
Dari Bali maka pelayanan beralih ke Surabaya di pulau Jawa tahun 1922, kemudian ke kota minyak Cepu pada tahun 1923. Di kota inilah F.G Van Gessel pegawai BPM bertobat dan dipenuhkan Roh Kudus disertai/disusul banyak putera – puteri Indonesia lainnya antara lain : H.N. Runkat, J. Repi, A. Tambuwun, J. Lumenta, E. Lesnusa, G.A Yokom, R.Mangindaan, W. Mamahit, S.I.P Lumoindong dan A.E. Siwi yang kemudian menjadi pionir-pionir pergerakan Pantekosta di seluruh Indonesia.
Karena kemajuan yang pesat, maka pada tanggal 4 Juni 1924 Pemerintah Hindia Belanda mengakui eksistensi “De Pinkster Gemeente in Nederlansch Indie” sebagai sebuah “Vereeniging” (perkumpulan) yang sah. Dan oleh kuasa Roh Kudus serta semangat pelayanan yang tinggi, maka jemaat-jemaat baru mulai bertumbuh dimana-mana.
Tanggal 4 Juni 1937, pemerintah meningkatkan pengakuannya kepada pergerakan Pantekosta menjadi “Kerkgenootschap” (persekutuan gereja) berdasarkan Staatblad 1927 nomor 156 dan 523, dengan Beslit Pemerintah No.33 tanggal 4 Juni 1937 Staadblad nomor 768 nama “pinkster Gemente” berubah menjadi “Pinksterkerk in Nederlansch Indie”.
Pada zaman pendudukan Jepang tahun 1942, nama Belanda itu diubah menjadi “Gereja Pantekosta di Indonesia”. Ketika itu Ketua Badan Pengoeroes Oemoem ( Majelis Pusat) adalah Pdt. H.N Runkat.
Selain perkembangan perlu juga dicatat beberapa perpecahan yang kemudian melahirkan gereja-gereja baru dimana para pendirinya berasal dari orang-orang GPdI antara lain: Pdt. Ho Liong Seng (DR.H.L Senduk) pendiri gereja GBI yang bersama Pdt. Van Gessel pada tahun 1950 berpisah dengan GPdI dan mendirikan GBIS, Pdt. Ishak Lew pada tahun 1959 keluar dan mendirikan GPPS, sebelumnya pada tahun 1936 Missionaris R.M. Devin dan R. Busby keluar dan membentuk Assemblies of God, tahun 1946 Pdt. Tan Hok Tjoan berpisah dan membentuk Gereja Isa Almasih dan lain-lain sebagainya.
Peranan para pioner pun patut dikenang, sebab karena perjuangan mereka pohon GPdI telah bertumbuh dengan lebat, mereka antara lain: Pdt. H.N. Runkat yang merambah ladang di Pulau Jawa, (Jakarta, Jabar, Jateng, dll), tahun 1929 Pdt. Yulianus Repi dan Pdt. A. Tambuwun disusul oleh Pdt. A. Yokom, Pdt. Lumenta, Pdt. Runtuwailan menggempur Sulawesi Utara, tahun 1939, dari Sulut / Ternante Pdt. E. Lesnussa ke Makasar dan sekitarnya. Tahun 1926 Pdt. Nanlohy menjangkau kepulauan Maluku (Amahasa) yang kemudian disusul oleh Pdt. Yoop Siloey, dll.
Tahun 1928 Pdt. S.I.P Lumoindong ke D.I Yogyakarta tahun 1933 Pdt. A.E. Siwi menabur ke pulau Sumatera (Sumsel, Lampung, Sumbar dan kemudian tahun 1939 ke Sumut), tahun 1932 Pdt. RM Soeprapto mulai membantu pelayanan di Blitar kemudian Singosari dsk, tahun 1937 ke Sitiarjo Malang Selatan.
Tahun 1935 Pdt. Siloey dkk, merintis pelayanan ke Kupang NTT, tahun 1930 Pdt. De Boer disusul Pdt. E. Pattyradjawane dan A.F Wessel ke Kalimantan Timur.
Tahun 1940 Pdt. JMP Batubara menebas ladang Kalimantan Barat (Pontianak), Pdt. Yonathan Itar pelopor Injil Pantekosta di Irian Jaya, dan lain-lain yang tidak dapat disebutkan satu per satu. Oleh pengorbanan mereka GPdI bertumbuh dengan pesat.

Langsung aja ya...
Anda tinggal Klik ling / situs resmi MP dibawa ini maka anda akan mendapatkan informasi yang anda inginkan.

Silakan .

www.gpdi.or.id





Pemilihan Pimpinan Majelis pusat GPdI 2017 s/d 2022

Pleno pemilihan ketua Umum MP GPdI 29 maret 2017
Berikut ini susunan MP GPdI 2017 s/d 2022

Berikut Susunan Pengurus Majelis Pusat (MP) GPdI Periode 2017-2022

Ketua Umum          : Pdt. DR John Weol. MM. M.Th. (Jakarta).
Ketua                      : Pdt. G. A Panjaitan.M.Th (Jawa Tengah).
Ketua                      : Pdt. Yohanes Moniaga (Sulawesi Tengah).
Ketua                      : Pdt. Yosep Sudana Minandar. (Jawa Tengah)
Ketua                      : Pdt. DR. Robert Lonkutoy.M.Th (Sulawesi Utara)

Sekretaris Umum    : Pdt. Drs. Yohanes Lumenta (DKI Jakarta).
Sekretaris                : Pdt. DR. Wempy Kumendong.S.H;MH
                                  (Sulawesi Utara).
Sekretaris                : Pdt. DR.Elim Simamora.M.Th ( Sumatra Utara)
Sekretaris                : Pdt. DR. Efrayim Abraham da Costa  M.Th. (Sulawesi Selatan)
Sekretaris                : Pdt. Yohanes Bale.MM (DKI Jakarta).

Bendahara Umum   : Pdt. DR. Noh Mandey. MM. (Surabaya)
Bendahara               : Pdt. Tom Rungkat. (Jawa Barat)
Bendahara               : Pdt. Haezar Sumual. M.Th. (Sulawesi Utara)

DEPARTEMEN - DEPARTEMAN :

Penggembalaan dan Peningkatan Sumber daya Manusia :
Pdt. DR. Hendri Suangga M.Th (DKI Jakarta)
Pdt. Hendri Lolain M.Th (Ambon)

Penginjilan :
Pdt. Ferry Mamangkey ; S.Th (Lahat)
Pdt. Edy Pongoh ; S.Th (DKI Jakarta).

Pendidikan dan Pengajaran :
Pdt. DR. Ruddy Makal. (DKI Jakarta).
Pdt. DR. Donny Herianto M.Th (Jawa Timur)

Organisasi dan Hubungan Lembaga :
Pdt. DR. JO Wotulo. MTh (Sulawesi Utara)
Pdt. Elion Numberi; M.Th (Papua).

Urusan Luar Negeri :
Pdt. Herry Lumatauw M.Th (Banten).
Pdt. Weli Rum S.Th (Papua).

Pembangunan Gedung Gereja Pedesaan :
Pdt. Jonatan Manopo.(Sulawesi Utara).
Pdt. Stevanus Kaviar;S.Th (Papua).

Misi :
Pdt. Drs. Yulianus Kesek.M.Th (Manado).
Pdt. Daniel W Enggar. (Sumatra Selatan).

Pelayanan Warga Jemaat  :
Pdt. Lodwik Kambey. (Pangkalpinang).
Pdt. M. Tumimomor. ( Maluku Utara).

Kesejahteraan Hamba Tuhan :
Pdt. Geradus Soleman. (Bengkulu).
Pdt. Yan Timbuleng (Kalimantan Timur).
Pdt. Melki Patiasina. (Papua).

BADAN - BADAN :

Pengawasan  Usaha Milik Gereja :
Pdt. Agus Purnomo. (Jawa Tengah)
Pdt. Brando Lumatau; S.Th (DKI Jakarta).

Media Cetak dan Elektronik :
Pdt.Hengki Tohea; M.Th (Jawa Tengah).
Pdt. Josep Singkabang (Sumatra Utara)

Penelitian dan Pengembangan :
Pdt. Drs. Yos Hartono (Yogyakartaa )
Pdt. Drs. Daniel Sanger (Lampung)

Pemeriksa Keuangan :
Pdt. Tuda (Sulawesi Tenggara).

Konsultasi Hukum dan Advokasi :
Pdt. DR. Wempy Kumendong SH, MH. (Sulawesi Utara)

                               SUSUNAN MAJELIS PERTIMBANGAN ROHANI
                                                         MPR GPdI 2017-2022

Ketua            : Pdt. J.K Siwi. (Sumatra Selatan).
Wakil Ketua  : Pdt. DR. A.H Mandey. (Jakarta)
Sekretaris     : Pdt. Dolfie Memah. (Bali).

Anggota - anggota :
1. Pdt. Sitorus Pane (Riau).
2. Pdt. Nenobais ( NTT).
3. Pdt. Yunus Padang (Sulawesi Selatan )
4. Pdt. Hendrik Runtuhkahu. (Jawa Timur).
5. Pdt.Prof. Karel Silitonga. (Jawa Barat).
6. Pdt. Mamentu (Suawesi Tengah).
7. Pdt. Drs.Hein Watuseke.(Sulawesi Utara).
8. Pdt. Terry Watova.(Papua).

Semoga dapat membatu, Tuhan Yesus memberkati. 
Song : Pdt. J.E Awondatu
" Kau Rangkai Air Mataku " 

By. Maries 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar